Katalog SIPLAH | KIREINA MEDIA

Katalog SIPLAH Blibli

GERBANG SLIDING - Kombinasi Besi dan Lisplang GRC by Kireina Media

GERBANG SLIDING - Kombinasi Besi dan Papan GRC

Assalamualaikum wr wb, Berjumpa lagi dengan KIREINA MEDIA, Alhamdulillah salah satu Newest Product kategori gerbang teralis produksi Kireina Media berhasil terinstall dengan apik, cakep dan lumayan presisi untuk ukuran pintu sepanjang 6 meter ini. (Tepatnya 5,7 meter ya pemirsah..). Pemirsa kali ini saya akan memaparkan spesifikasi bahan untuk pembuatan Gerbang Sliding bergaya klasik ini. Gerbang Dorong atau Siliding Gate dengan kombinasi lisplang grc ini lagi banyak yang suka lho, kalo bahasa saya sih style-nya Classic Industrial. Dengan memadukan konsep seperti ini, penampilan gerbang sliding Anda menjadi khas, klasik, eye catching, tanpa mengurangi fungsi dari sebuah gerbang pengaman rumah Anda, berpadu menjadi satu kesatuan yang cantik dipandang mata. Bagi yang ingin mengikuti trend, desain gerbang sliding ini memiliki banyak motif, model, tergantung selera Anda, awas nanti  tergoda ? 😅

GERBANG SLIDING - Kombinasi Besi dan Papan GRC

Dalam segi pengerjaan, baik gerbang sliding full besi maupun kombinasi Lisplang GRC ini sama-sama susah, rumit dan butuh keakuratan dalam pengukuran. Dalam segi kebutuhan bahan baku besi, tentunya lebih hemat sedikit, karena tertutup oleh lisplang dengan lebar kepingnya setara 20 cm. Jadi disitulah perbedaan secara kasarnya ya pemirsah.

Oke, Kireina Media sebagai unit usaha yg berlokasi di kota Belinyu, Kab, Bangka, Kep. Bangka Belitung ini melayani berbagai kebutuhan Teralis dan Gerbang. Namun kami juga teregistrasi sebagai Penyedia Kebutuhan Sekolah melalui Platform Marketplace SIPLAH. Jadi, silahkan bagi instansi sekolah yang dekat dengan wilayah market kami bisa menggunakan jasa maupun produk berbasis besi ini untuk kebutuhan instansi Saudara.

Berikutnya kami akan mereview pintu gerbang sliding ini : 

Bahan Rangka Utama Gerbang : Besi Holo Hitam 4x4, dengan ketebalan 1.8 mm.
Bahan Rangka Profil Gerbang : Besi Holo Hitam 3x3, dengan ketebalan 1.2 mm.
Bahan Rel Tautan Sliding : Besi Siku 4x4, dengan ketebalan 1,8 mm
Bahan Tiang Penyangga Gerbang : Besi Holo Hitam 4x4, dengan ketebalan 1.8 mm.
Pemasangan dengan Corr Tanam dan Dinabol pada dinding pagar.
Roda kaki 2 buah, menggunakan Roda Besi Diameter 10 cm. Dengan motif siku.
Roda Sliding (Pencengkeram), menggunakan Roda Silikon 3,7 cm, sebanyak 4 buah supaya mencengkeram gerbang lebih kuat, menghasilkan kestabilan pergerakan gerbang, dan juga mengurangi suara gesekan Gerbang. Sekaligus mengantisipasi apabila 1 Roda rusak atau patah, masih ada cadangan supaya pintu tetap berfungsi selagi perbaikan.

- Untuk bahan Rel bawah kami corr tanam, dengan bantalan bata merah sepanjang, 2 x panjang gerbang. Untuk gerbang ini panjang totalnya 5,7 meter, dikurangi dengan Pintu Sirkulasi 1.2 m. Jadi kebutuhan rel slidingnya (5,7-1,2) x 2 = 9 meter. (ya kira-kira sepanjang itu pemirsah, meskipun gerbang tidak akan menghabiskan rel sampai diujung, karena tetap ada area statis di tiang pencengkeramnya, gerbang tidak boleh melewati batas itu. 

- Kemudian Rel nya kami buat menggunakan bahan Besi Siku 4x4, sama seperti bahan di atas, kemudian dipasang kuping dengan besi plat tebal untuk dipasang dinabol, berurutan kiri-kanan dari ujung sampai ke ujung rel. Jarak antar dinabol kami buat 30 cm, sekali lagi supaya rel ini tertanam dengan kuat dan siap menahan getaran asmara seumur hidup,..... ehhh 😅....maksudnya getaran pintu gerbang yang berat, selama-lamanya jika mungkin.  

- Setelah Rel dan dinabol terpasang kuat, pastikan kualitas besi yg mumpuni dan lurus, supaya perjalanan gerbang juga lurus dan mulus, kalo besinya melengkung bahaya. Roda bisa keluar dari rel. Kemudian bagian baut dinabol secara merata kita tutup lagi dengan semen sehingga tidak mengganggu pengguna yg melintas. Hanya nampak bagian ujung Rel dari besi sikunya saja. 

Nah, tinggal 1 lagi, untuk papan GRC nya sendiri ada bermacam-macam. Motifnya ada yg polos atau serat kayu. Ada yg panjang 4 meter atau 3 meter kalo tidak salah. Tebalnya juga ada yg 6 mm atau 8 mm.
Kalo gerbang sliding ini sy belinya GRC Lisplang yg panjang 3 meter, ketebalan 8 mm, motif kayu.
Finishing Cat Minyak, warna tergantung selera saudara.

Alhasil, beginilah penampakan Gerbang Sliding Kombinasi Lisplang GRC, produksi Kireina Media Bangka. Sudah kami jelas spesifikasinya, semoga informasi ini bermanfaat.
Jangan lupa follow web ini, jika berkenan bagikan di sosmed Saudara. Berbagi ilmu adalah amal jariyah,... hehe. 
Terima kasih sudah mampir di web ini, apabila ada kalimat yg salah, atau tidak berkenan saya mohon maaf. 

Salam sehat dan terus berkarya.
Wassalamualaikum Wr. Wb








GERBANG SLIDING - Kombinasi Besi dan Papan GRC
by Kireina Media




Tidak ada komentar

Selamat Datang di Kireina Media. Terima kasih telah mengunjungi Website kami dan berpartisipasi positif untuk kami. Semoga interaksi ini bisa mewujudkan suatu kebaikan, bisa berujung sebuah kerjasama yang saling menguntungkan. Salam silaturahmi kami untuk Anda.

Diberdayakan oleh Blogger.